Cara Unlock Bootloader Xiaomi Mi Max 2 Tanpa SMS (UBL Unofficial)

Green Soft - Pada kesempatan kali ini admin akan menjelaskan tentang cara UBL Xiaomi Mi Max 2 (Oxygen) tanpa menunggu konfirmasi dari Xiaomi, atau istilah lainnya UBL unofficial atau UBL instant. Unlock bootloader (UBL) merupakan sesuatu yang lazim dilakukan pada device Xiaomi, terutama bagi pengguna yang ingin melakukan perbaikan atau modifikasi software pada android Xiaomi, seperti ketika ingin memasang twrp, root, custum rom dan lain sebagainya. Pada umumnya UBL secara resmi mengajukan melalui website Xiaomi dan membutuhkan waktu lama untuk mendapatkan SMS konfirmasi, itupun kalau prosesnya berhasil.

UBL untuk Xiaomi memiliki peranan lain, yaitu untuk mengatasi stuck di menu recovery. Stuck recovery memiliki arti bahwa handphone ketika dinyalakan tidak dapat masuk sampai menu utama, tetapi langsung masuk menu recovery, diam pada menu recovery dan tidak dapat dipakai sama sekali, biasanya ditandai dengan adanya tulisan berwarna merah "This MIUI version can't be installed on this device" pada menu recovery. Apabila telah UBL, dapat melakukan proses flashing dengan mode fastboot dan juga dapat menggunakan rom MIUI Global.

UBL yang akan admin jelaskan menggunakan file khusus yang sengaja dibuat untuk Unlock bootloader. Ukuran file nya sangat kecil, namun kemampuannya sangat luar biasa. Caranya cukup mudah dipraktekan, baik untuk pemula maupun pengalaman service, tanpa dongle box maupun tool mahal lainnya. Silahkan anda download bahannya dan ikuti sesuai tutorialnya di bawah ini.

Bahan :
Driver Qualcomm
File UBL Oxygen
Password: Konfirmasi via WA 083100426211 fast respon

Cara Eksekusi :
- Download dan ekstrak semua file diatas
Install driver qualcomm sampai selesai, lalu resart pc/laptopnya
- Matikan Hp nya, lalu masuk mode EDL dengan cara test poin, bongkar kesing belakangnya dan temukan titik test poin nya seperti ini :
Hubungkan kedua titik kuning tersebut menggunakan pinset sambil menghubungkan Hp dengan pc/laptop menggunakan kabel data, tahan beberapa detik lalu lepaskan pincetnya, pada Device Manager terlihat Qualcomm HS-USB QDLoader 9008 seperti ini: 
- Selanjutnya buka folder UBL yang telah di ekstrak tadi
- Lalu Jalankan file UBL-Oxygen
- Ketik 1, lalu tekan enter
- Tunggu sampai proses selesai
- Setelah selesai, cabut kabel data dan nyalakan Hp seperti biasa

Sekian yang dapat admin sampaikan mengenai cara unlock bootloader Xiaomi Mi Max 2 tanpa SMS (UBL unofficial). Semoga artikel tersebut bermanfaat bagi admin pribadi maupun anda pembaca. Jangan lupa like, comment dan share ya... Terimaksih.

Note :
- File terproteksi password berbayar dan terjangkau
- File dapat digunakan berkali-kali dan tidak membuat rugi
- Pahami sebelum eksekusi, and do with your own risk

Tag : unlock bootloader, ubl, stuck recovery, xiaomi, mi max 2, oxygen

0 Response to "Cara Unlock Bootloader Xiaomi Mi Max 2 Tanpa SMS (UBL Unofficial)"

Posting Komentar